Cara Membuat Iklan Melayang atau Sticky Ads di Blog Valid Amp Html

Artikel kali ini berisi tentang Tutorial dan pengalaman saya sendiri sebagai seorang Blogger, Bagaimana saya membuat Iklan Sticky Ads di Google Adsense atau jika kalian bisa melihat Iklan yang melayang di Bawah atau Atas Blog kita.

Iklan ini sendiri akan tampil di Semua Postingan anda secara Otomatis dan salah satu Iklan yang paling banyak dilihat Pengunjung anda dan memiliki Kesempatan paling tinggi mendapatkan Klik Iklan, Oleh karenanya mungkin beberapa Blogger disini mengincar dan mengandalkan Iklan tersebut untuk mendapatkan Klik Iklan.

Kelebihan dan Kekurangan Sticky Ads

Sebelum membahas cara memasang iklan melayang atau Sticky Ads, berikut adalah beberapa kelebihan dan juga Kekurangan menggunakan Iklan Sticky Ads di Platform Blogger yang Valid AMP Html.

Kelebihan

Dimulai dari kelebihan Sticky Ads (Iklan Melayang), Iklan jenis ini adalah salah satu Iklan yang bisa dilihat dan memiliki Tampilan yang menarik Pengunjung anda untuk mengklik iklan yang ada pada Slot Iklan Sticky Ads anda.

Jadi, bisa dikatakan Iklan Sticky berikut ini adalah salah satu Iklan yang banyak diminati serta Memiliki Rasio Klik Iklan yang besar dibandingkan dengan Iklan lainnya, Selain itu Iklan ini juga akan Tayang Otomatis serta membuat anda juga mendapatkan Rasio Pendapatan Iklan yang lebih besar.

Kekurangan

Bagaimana dengan kekurangan memasang Sticky Ads, Adapun kekurangan Slod Iklan ini adalah tentang Penggunaan, serta Performa Iklan yang membuat Pengunjung anda mungkin akan sedikit terganggu karena menutup setidaknya 1/8 Layar anda dengan Iklan tersebut.

Tapi, tidak perlu khawatir selagi konten anda menarik. Saya yakin pengunjung anda tidak akan merasa kesal dengan hal tersebut karena seperti yang kita ketahui bersama Sticky Ads juga memiliki Tombol (x) yang membuat iklan tersebut menghilang jika memang mengganggu.

Selain itu, Iklan Sticky Ads berikut yang akan saya share tidak akan muncul atau tampil di Layar Kaca Laptop atau Pc anda, karena Sticky Ads berikut dikhususkan untuk pengguna dengan Mode Mobile.

Cara Membuat Iklan Melayang (Sticky Ads)

Sebelum itu, saya ingin mengingatkan anda bahwa nantinya tutorial ini hanya Valid atau bisa digunakan bagi anda Pengguna Platform Blogger dan telah Menggunakan Theme Valid AMP HTML.

Jika anda telah memastikan dua syarat diatas, maka lanjut ke langkah berikutnya yakni cara membuat dan memasang Iklan Melayang di Blogger Valid AMP.
  1. Pertama yang harus anda lakukan adalah Log-In ke Dashboard Google Adsense anda >> Pilih Slod Iklan.
  2. Selanjutnya Buat atau Tambah Slot Iklan Display, jangan lupa Untuk Menyimpan Kodenya.
  3. Lanjut dengan membuka Dashboard Blogger anda di Blogger.com.
  4. Kemudian Masuk Ke Menu Theme >> Edit HTML.
  5. Copy dan Paste Kode dibawah ini tepat dibawah <head>
    <script async="async" custom-element="amp-sticky-ad" src="https://cdn.ampproject.org/v0/amp-sticky-ad-1.0.js"></script>
  6. Berikutnya adalah Copy dan Paste Kode Slod Iklan Sticky Ads Berikut ini tepat diatas </body>
    <b:if cond="data:blog.pageType != &quot;static_page&quot; and data:blog.isMobileRequest == &quot;true&quot; and data:blog.pageType != &quot;error_page&quot;">
    <amp-sticky-ad layout="nodisplay">
    <amp-ad data-ad-client="ca-pub-xxxxxxxx" data-ad-slot="xxxxxxxx" data-auto-format="rspv" data-full-width="true" height="320" type="adsense" width="100vw">
    </amp-ad>
    </amp-sticky-ad></b:if>
  7. Jangan Lupa Mengganti Kode (ca-pub-xxxxxxxx) dan data slod iklan (xxxxxxx) dengan Kode yang sesuai atau tertera di Slod Kode Adsense anda sebelumnya.
  8. Terakhir Klik Save.
Mungkin memerlukan waktu beberapa Jam atau menit sampai iklan anda tayang, tapi jika anda ingin memastikannya anda bisa melihat langsung Iklan anda di Blog tersebut apakah sudah tampil atau belum.

Kesimpulan

Dari apa yang kita baca diatas pelajaran atau pesan saya jika anda ingin Sukses di Dunia Blogging mungkin anda memerlukan yang namanya Kesabaran, Niat dan Mau Membaca.

Iklan itu penting tapi jangan karena mengejar Penghasilan dari Asdsense anda malah lebih Fokus mengurusi Cara Menaikkan Klik atau Semacamnya. Yang penting adalah Konsistensi menulis anda menciptakan Konten Bermanfaat dan membantu banyak Orang.

Demikian artikel dari Javasiana Blog, jika ada beberapa hal yang ingin ditanyakan silahkan gunakan kolom komentar dibawah ini.